Peningkatan Sumber Daya Manusia dalam melakukan pelayanan kepada masyarakat menjadi salah satu focus utama Pemerintah Daerah Kabupaten Konawe Utara.
Yang mana pada hari ini, Selasa (11/06/2024) Pemda Konawe Utara menerima kunjungan dari Universitas Muhamadiyah Kendari (UMK) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik untuk mensosialisasikan Program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) yang dirangkaikan dengan Perjanjian Kerjasama antara Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UM Kendari dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kab. Konawe Utara.
Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Anawai Ngguluri ini di hadiri langsung oleh Bupati Konawe Utara Dr. Ir. H. Ruksamin, ST., IPU., ASEAN. Eng, Rektor UMK Prof. Dr. Ir. H. Muhammad Nurdin M.Sc., IPU., ASEAN. Eng, Asisten / Staf Ahli, Kepala OPD, Kepala Bagian, serta para Camat, Kepala Desa dan Perangkat Desa dari seluh Kab. Konawe Utara.
Dalam sambutannya, Rektor UMK mengaku sangat berbahagia dengan adanya kesempatan untuk bersama-sama dengan Pemerintah Kabupaten Konawe Utara meningkatkan Sumber Daya Manusia.
“Kab. Konawe Utara ini dilihat banyak dianugerahi Sumber Daya Alam, untuk itu, butuh kebijaksanaan kita semua untuk dapat mengelolahnya dengan baik. Maka sangat penting bagi kita semua untuk terus meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia kita.” Ungkap Prof. H. M. Nurdin
Prof. H. M. Nurdin juga menerangkan bahwa program RPL yang hari ini disosialisakan menyasar para Para Camat, Kepala Desa dan Perangkat Desa yang dinilai menjadi garda terdepan pemerintah daerah yang bersentuhan langsung dengan masyarakat, yang diharapkan dapat menjadi contoh pula bagi masyarakat untuk terus meningkatkan kualitas diri.
Rektor UMK tersebut juga sangat mengapresiasi langkah Pemerintah Daerah Kab. Konawe Utara yang dipimpin oleh H. Ruksamin yang sudah menyediakan beasiswa bagi masyarakatnya untuk dapat menempuh Pendidikan tertinggi.
Selaku pimpinan tertinggi di Kab. Konawe Utara, H. rRuksamin pada kesempatan ini juga memberikan sambutan dan semangat bagi para perangkatnya yang ada di Kecamatan dan Desa untuk terus belajar, sehingga mampu memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.
“Arah kebijakan pembangunan Indonesia saat ini mencanangkan menuju Indonesia Emas 2045, untuk mencapai semua itu, peningkatan Sumber Daya Manusia menjadi fondasi penting.” Ungkap H. Ruksamin.
Bupati Konawe Utara tersebut juga menerangkan pentingnya SDM yang berkualitas dalam menyatukan visi pembangunan daerah bahkan nasional, agar tiap-tiap perangkat pemerintahan dapat memahami dalam menjalankan tupoksinya dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.
“H. Ruksamin bukan hanya dipilih oleh masyarakat tetapi juga di utus langsung oleh Allah SWT untuk menjadi khalifah di Bumi Konawe Utara, maka sudah jadi kewajiban saya untuk memberikan pelayanan dan mengurus masyarakat sampai dengan kalian perangkat saya yang berada di Desa, agar kita satu pemahaman untuk mewujudkan Konawe Utara yang Lebih Sejahtera dan Berdaya Saing.” Ujar H. Ruksamin dihadapan para Camat, Kepala Desa dan Perangkat Desa di acara tersebut.
Untuk mengikuti program RPL ini, H. Ruksamin akan memberikan beasiswa bagi para aparatnya yang ada di Desa agar dapat menempuh pendidikan di salah satu Perguruan Tinggi terbaik yang ada di Sulawesi Tenggara ini.
“Saya berharap kalian dapat memanfaatkan sisa periode saya dengan baik, saya sudah berupaya untuk mengurus kalian dengan baik, kalian belajar dengan baik, jangan pikirkan masalah biaya, karena ada Pemerintah Daerah yang akan mengurus itu semua.” Ungkap H. Ruksamin
Selanjut Bupati Konawe Utara H. Ruksamin membuka kegiatan Sosialisasi Program RPL serta menyaksikan secara langsung penandatangan Perjanjian Kerjasama antara pihak UM Kendari dan Pemerintah Daerah Kab. Konawe Utara melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa.
Tidak ada komentar